Senin, 12 November 2012

Meningkatkan Keamanan Komputer




Meningkatkan Keamanan Komputer






Mengapa Komputer Perlu Diamankan ?

Kita perlu mengamankan komputer dari virus dan sejenisnya, karena di dalam komputer banyak terdapat program dan data baik itu bersifat umum maupun rahasia. Coba bayangkan bila data di dalam computer menghilang atau rusak, padahal kita akan menggunakannya untuk presentasi,  dan kita tidak punya back-up data. Atau data yang seharusnya tidak boleh dipublikasikan tiba2 dimiliki oleh teman kita, karena dia mencuri atau menerobos masuk ke system computer kita, wah … bahaya khan ?  Tulisan ini akan membahas pengamanan perangkat lunak komputer, walaupun ada sedikit ulasan ini tentang keamanan perangkat kerasnya juga.

Keamanan Komputer adalah tindakan pencegahan dari serangan pengguna computer atau pengakses jaringan yang tidak bertanggung jawab, melindungi computer dan jaringannya dengan tujuan mengamankan informasi atau data yang berada di dalamnya. Pengamanan computer dapat berupa fisik, data maupun aplikasi.

Saat ini,kita saling tukar data dengan menggunakan flashdisk maupun via internet melalui email dan fasilitas seperti Drop Box dan Google Drive. Koneksi ke internet dan pertukaran file tersebut bisa menjadi celah penyebaran virus serta masuknya program jahat ke komputer kita.

Berikut ini adalah 9 langkah awal dalam mengamankan komputer. Kita terus dituntut untuk selalu waspada dan memperbaharui pengetahuan tentang bahaya yang mengancam komputer kita. Karena saat ini, pengguna komputer di Indonesia sebagian besar menggunakan Microsoft Windows sebagai sistem operasi, dan langkah ini memang ditujukan untuk sistem operasi tersebut.

1. Memperbarui Sistem Operasi
Memperbarui sistem operasi akan mencegah komputer kita terkena serangan worm. Worm adalah program jahat komputer yang menyebar dengan sendirinya melalui jaringan dan internet.
Kita mesti memperbaharui  sistem operasi ke yang lebih baru, misalnya pengguna sistem operasi Microsoft Windows XP dan versi sebelumnya meng-upgrade sistem operasinya ke Microsoft Windows 7. Selanjutnya kita mesti selalu menutup celah keamanan pada sistem operasi dengan memasang security patch terkini. 

2. Menggunakan Program Firewall
Program firewall membantu melindungi komputer dari hacker, serangan worm, aneka program jahat lain seperti spyware dan malware yang masuk melalui jaringan. Spyware adalah program jahat yang memata-matai apa yang kita lakukan dengan computer kita lalu mengirimkan data tersebut ke internet. Malware adalah program jahat yang merusak komputer kita.
Sistem operasi Microsoft Windows XP sudah mempunyai firewall sejak XP SP2 dan versi yang lebih baru seperti Vista dan Windows 7 juga sudah punya firewall. Jika dirasa masih kurang aman, ada program firewall lain baik yang komersil / harus beli maupun yang gratis. Contohnya program firewall komersil adalah ZoneAlarmAgnitum Outpost Personal FirewallCheckpoint Firewall, dll. Contoh program firewall yang gratis adalah Comodo Personal FirewallSunbelt Personal Firewall, Jika kita menggunakan internet broadband, kita harus memastikan bahwa router broadband yang dipakai sudah memiliki firewall.

3. Menginstall Antivirus
Antivirus melindungi kita dari akses virus pada komputer dan serangan-serangan jahat lain seperti Trojan.  Virus dan Trojan adalah program komputer jahat yang penyebarannya dibantu oleh pengguna computer, misalnya dengan membuka email atau bertukar flashdisk. Antivirus bisa mencari virus dan trojan yang berdiam di file-file dalam komputer dan melakukan pemindaian terhadap email yang masuk maupun email yang keluar.
Agar komputer kita tetap aman, maka kita harus:
-       Memastikan Antivirus selalu diset untuk meng-update pengetahuannya tentang virus-virus terbaru.
-       Memastikan juga program Antivirus yang terpasang adalah versi yang terakhir.
-       Berhati-hati, tidak  membuka attachment email dari orang yang tidak kita kenal.
-     Melakukan pemindai (scanning) terhadap removable device seperti hard disk external, USB disk, maupun CD/DVD. Kita juga mesti mematikan fasilitas auto-run pada CD/DVD drive agar program jahat yang ada di CD/DVD tidak otomatis berjalan.

5. Mencegah Spyware
Spyware adalah program kecil yang tanpa disengaja terinstall di komputer kita untuk merekam dan mengirimkan semua data-data dan kegiatan yang terjadi di computer. Biasanya hanya kegiatan yang diinginkan si pembuat Spyware saja yang direkam, seperti aktivitas keyboard oleh keylogger untuk mencatata password.
Mencegah spyware dapat dilakukan dengan:
-       Waspada terhadap file yang anda buka atau download lewat internet atau email.
-       Tidak menginstall program yang tidak jelas pembuatnya.
-       Tidak sembarangan berselancar ke situs yang memiliki tingkat risiko tinggi. Sebagai contoh: Banyak situs porno yang mengandung spyware.
Kita bisa menggunakan program AntiSpyware seperti Windows DefenderAd-Aware,Spybot Search & Destroy, dll untuk menghilangkan spyware dengan cara melakukan pemindai di seluruh komputer. Kita mesti memastikan bahwa program anti spyware  selalu melakukan update otomatis dan memindai komputer setiap hari sebelum anda memulai kerja.

6. Mengamankan Koneksi Nirkabel (Wireless)
Jika kita memiliki jaringan nirkabel, kita mesti selalu mengikuti dokumentasi instalasi dan menggunakan MAC filtering untuk membatasi penggunaan pada komputer yang dipercaya saja. Dengan demikian tidak sembarang komputer yang bisa terhubung ke jaringan nirkabel kita. Akan lebih baik lagi jika kita menggunakan enkripsi WPA atau WPA2 yang lebih aman untuk mengurangi risiko penyadapan transmisi data di jaringan nirkabel kita.

7. Membatasi Resiko Email Spam
Spam adalah email yang masuk ke mailbox kita tanpa kita harapkan, yang biasanya berisi iklan. Tentu saja spam menjengkelkan dan mengurangi produktifitas kita karena mesti meluangkan waktu untuk menghapusnya. Ada beberapa hal yang dapat dilakukan untuk mengurangi resiko terhadap spam:
-       Jangan meng-klik apapun terhadap email yang telah diidentifikasi sebagai spam.
-       Memisahkan antara email pribadi / kantor dengan email yang digunakan khusus untuk melakukan registrasi online.
-     Menggunakan email client yang sudah terintegrasi dengan spam filter atau pasang program spam filter.

8. Melakukan backup secara berkala dan menguji hasil restore
Kita mesti selalu melakukan backup terhadap file-file penting ke media backup (misalnya harddisk portable) dan simpan di tempat lain yang aman. Sebelum melakukan backup, kita mesti memastikan bahwa file-file yang akan dibackup tidak mengandung malware (program jahat). Setelah melakukan backup, pastikan bahwa file-file sudah terbackup dengan baik dengan cara memeriksa dan menguji hasil restore nya.

9. Keamanan Fisik
Komputer, handphone, dan peralatan lain yang menyimpan data sensitive serta berharga perlu dilindungi secara fisik agar tidak rusak atau hilang..
Ada beberapa tip untuk meningkatkan keamanan fisik komputer, misalnya:
  • Menyimpan komputer Idi tempat yang aman, jangan biarkan komputer terlihat dari luar rumah, tentu akan mengundang pencuri.
  • Memasang kunci pengaman tambahan untuk laptop, misal: fingerprint scan, usb dongle, atau alat lain sehingga komputer baru bisa digunakan setelah pemakainya lolos verifikasi..
  • Menggunakan tas yang memiliki pengaman tambahan untuk laptop.
  • Berhati-hati saat berkendaraan dan meletakkan laptop di bagasi. Dengan demikian jika kendaraan kita mengalami gangguan seperti ban bocor, maka orang jahat sukar mengambil laptop karena aman di bagasi, bukan di kabin.

Mengamankan Komputer Dari Virus

Ada beberapa hal yang bisa kita lakukan untuk mengamankan komputer kita dari virus, yaitu:

1.  E-mail
Email adalah satu cara penyebaran virus yang paling mudah dan paling berbahaya. Kita mesti hanya membuka e-mail dari sumber yang sudah kita kenal dan bisa dipastikan kebenaranya. Jika e-mail yang anda dapatkan berasal dari sumber yang tidak ketahui atau tidak berasal dari daftar kontak yang kita miliki, segera hapus e-mail tersebut. Pastikan folder spam segera dikosongkan, jangan membuka email yang ada di folder spam karena siapa tahu berisi program jahat.

2.  USB Flash disk
USB flash disk adalah media penyebaran virus paling banyak kedua setelah e-mail. Kita mesti memastikan program anti virus terupdate dengan baik sebelum USB flash disk masuk terhubung di komputer anda. Scan terlebih dahulu USB flash disk sebelum membuka file di dalamnya. Cara membuka file di USB adalah dengan klik kanan kemudian pilih Open, jangan dengan double klik. Cara ini lebih aman untuk menghindari virus yang masuk melalui autorun yang disertakan dalam USB Flash Disk.

3.  Program e-mail client
Kita mesti berhati-hati jika menggunakan program e-mail client misalnya Microsoft Outlook. Pastikan program tersebut terupdate dengan baik. Jika tidak menggunakan Microsoft Outlook, ada e-mail client yang sifatnya free dan dapat update secara otomatis, misalnya Mozilla Thunderbird atau Pegasus.

4.  Iklan di Internet
Sebagian besar virus computer saat ini tersebar melalui internet. Pada saat sedang menggunakan perambah (browser), lalu tiba-tiba muncul jendela, maka sebaiknya jangan meng-klik pada jendela pop-up yang ditampilkan. Biasanya jendela tersebut berisi pemberitahuan bahwa kita memenangkan sebuah undian. Sebenarnya itu adalah program jahat yang otomatis akan mengirim trojan atau spyware ke komputer anda. Untuk mencegah hal ini kita bisa menggunakan fitur atau program atomatis blok pada pop-up yang akan ditampilkan. Fitur ini biasanya sudah disertakan dalam web browser yang anda gunakan.

5.  AVG Link Scanner
Mesin pencari seperti Google terkadang tidak dapat menyaring situs-situs yang dianggap sebagai berbahaya. Untuk itu anda dapat menginstal sebuah program yang dapat mendeteksi otomatis situs- situs yang tidak layak dikunjungi atau berbahaya. Program gratis yang dapat anda gunakan adalah AVG Link Scanner. Program gratis buatan AVG ini mampu mendeteksi situs-situs hasil pencarian google. Jika situs tersebut mengandung virus berbahaya, maka akan ditampilkan peringatan atau situs tersebut akan otomatis diblok tidak dapat dibuka.

6. Install anti virus yang dapat anda percaya.
Untuk pengguna rumahan/pribadi kita dapat menggunakan anti virus free yang tidak kalah populer dengan anti virus berbayar, misalnya Avira, AVG, Clamav, dan lain-lain. Kita mesti memastikan bahwa program anti virus tersebut melakukan update secara rutin untuk menjamin anti virus yang terinstall mampu menahan virus-viru yang semakin lama semakin berkembang kemampuanya.

7. Install anti Spyware
Kita juga mesti menginstal program anti spyware untuk mencegah masuknya malware dan spyware. Kedua jenis program jahat tersebut selain dapat membuat komputer berjalan lambat, juga dapat mengahantarkan komputer anda sebagai komputer zombie yang dapat dikendalikan orang- orang di luar sana. Beberapa program anti spyware gratis yang cukup terkenal adalah Spyware Doctor, Spyware Terminator, dll 

8Email Attachment
Jangan pernah membuka lampiran yang disertakan dalam e-mail dari sumber yang tidak diketahui dengan baik. Meskipun lampiran file yang disertakan adalah format file yang jarang membawa virus seperti .txt, .jpeg, .gif, .bmp, .tif, .mp3, .htm, .html, and .avi, namun pastikan anda melakukan scan terlebih dahulu.

9Backup
Kita bisa menggunakan disk (CD/DVD) untuk mengimpan/membackup data- data penting agar tidak mudah terinfeksi virus. Karena CD/DVD sifatnya hanya read only (hanya dapat dibaca). Sebelum disalin kedalam disk, kita mesti memastikan bahwa data telah terbebas dari virus.

10. Jangan mengunjungi website beresiko tinggi
Ketika anda mendownload program-program dari situs warez, pastikan anti virus anda terpasang dan terupdate dengan baik. File yang berasal dari situs-situs tersebut kadang sengaja disusupi oleh virus yang berbahaya.Selanjutnya juga jangan mengunjungi situs-situs berbahaya yang mengandung virus dan program-program jahat yang dapat membahayakan komputer, misalnya situs warez, crack, serial, porno, dan lain-lain.

Mengamankan Komputer Dari Cracker

Untuk mencegah computer kita disusupi program jahat, beberapa langkah berikut ini bisa membantu:
1. Memblokir Remote Access. Untuk mencegah PC anda diambil alih oleh Hacker,
kita mesti me-nonaktifkan Remote Access di sistem operasi.
2. Menghapus User Account yang tidak terpakai. Pada “Windows XP Professional” terdapat beberapa user account yang dapat diakses melalui trojan & dimanfaatkan utk melakukan penyerangan. Hapuslah account-account lama yang tidak kita  gunakan.
3. Menutup celah NetBIOS. Jika protocol ini aktif, file-file dokumen kita bisa diakses melalui Internet. Untuk mencegahnya maka kita mesti me-nonaktifkan NetBIOS.

Mengamankan Data dari Cracker atau Hacker





Kita bisa membuat system keamanan yang berlapis-lapis dari kejahatan hacker atau cracker yang tetap bisa menerobos masuk system keamanan computer kita, dengan cara ENKRIPSI DATA (Encryption), yaitu proses mengamankan suatu informasi dengan membuat informasi tersebut tidak dapat dibaca tanpa bantuan pengetahuan khusus. Jadi informasi atau data diubah ke dalam bentuk yang hanya dapat dibaca oleh yang penerima yang diinginkan dan memiliki kunci dekripsi (decryption key).

Melindungi Komputer Dari Virus Flashdisk

Penyebaran virus melalui flashdisk merupakan hal yang umum terjadi, karena kita terbiasa pinjam meminjam flashdisk untuk berbagi data. Ada cara melindungi flashdisk dari virus yaitu dengan menonaktifkan fungsi autoplay pada policy setting, cara ini berlaku di Operating System Windows Vista / 7.
Setiap saat kita menghubungkan komputer dengan removable-media seperti flashdisk, memory card ataupun CD/DVD, maka jendela autorun Windows akan tampil di layar komputer secara otomatis. Sebenarnya fungsi tersebut bertujuan untuk memudahkan user, karena menyediakan beberapa menu seperti membuka folder, memainkan video/music (jika berupa terdapat file multimedia, dsb. Akan tetapi, fungsi tersebut bisa jadi berbahaya bagi keamanan komputer. Selain internet, media eksternal merupakan sarana penyebaran virus terbesar. Ketika sebuah media penyimpanan eksternal yang mengandung virus terhubung pada komputer dan Anda langsung membukanya menggunakan menu ‘Open files to view files’ yang ada pada autorun Windows, maka virus langsung masuk ke sistem komputer Anda. Terlebih virus-virus yang bisa aktif secara otomatis seperti Autorun.inf dan kawan-kawannya.
Bagaimana cara mengatasinya? Tentu saja dengan menekan tombol ‘cancel’ setiap kali jendela autorun muncul, atau lebih mudah lagi jika Anda menonaktifkan fitur autorun pada Windows Anda. Men-disable fitur autorun Windows memang sangatlah disarankan demi keamanan komputer dari penyebaran virus melalui media-media eksternal.

Daftar Pustaka  :

                   http://www.binushacker.net/melindungi-komputer-dari-virus-flashdisk.html

Sabtu, 13 Oktober 2012

KEJUJURAN dan IKHLAS

Hal yang paling sulit terlihat adalah kejujuran dan ikhlas. Karena kita semua memiliki personality atau kepribadian yang berarti "topeng", sehingga kadang kejujuran dan ikhlas bersembunyi di dalamnya...

Ada satu saat kita tidak bisa mengatakan hal yang sebenarnya ... bagaimana supaya kita tidak berbohong ? menurut saya kita hanya MENUNDA mengatakan hal yang sebenarnya, atau lebih baik DIAM ... 
Menunda dengan cara mengalihkan pembicaraan dengan tanpa disadari orang yang bersangkutan .... atau diam dengan tersenyum ... sehingga orang lain akan menjadi maklum dan memahami ketika kita tidak bisa mengatakan yang sebenarnya ... demi untuk kebaikan kita semua ...

Ikhlas ... apakah bisa kita tidak membicarakan jasa2 kita pada orang lain ? ... atau apakah bisa kita tidak mengungkit ungkit pemberian/sedekah kita, ketika orang lain menganggap kita pelit ? ... sungguh berat sekali karena kita harus percaya diri bahwa Allah Maha Melihat dan cukup Dia saja yang tahu tentang kebaikan kita. ... orang lain tidak perlu tahu ...
Namun ada kalanya di suatu kondisi, keadaan kita terpepet, sehingga biar merasa nyaman kita harus memberitahukan kebaikan apa  yang telah kita lakukan ... sehingga orang lain merasa bangga dengan kita dan kita menjadi senang karena dipuji ...  juga keberadaan kita diakui oleh orang lain.
Namun dalam keadaan terdesak tadi, janganlah terlalu berlebihan, cukup sekedar informasi dan kita niatkan agar supaya orang lain mengikuti perbuatan baik kita sehingga mereka juga akan mendapatkan Pahala dari Allah SWT. 

ALTRUISME

Altruisme diartikan sebagai perilaku menolong tanpa pamrih. Maksudnya adalah seseorang yang melakukan pertolongan untuk orang lain tanpa ada maksud apa-apa, tanpa mengharapkan imbalan. Jadi apa yang dilakukan hanyalah karena dorongan dari hati nuraninya sendiri dan tidak untuk mendapatkan keuntungan di dunia ini.
Pada Zaman sekarang ini, masih adakah orang yang seperti ALTRUISME itu ? ...
Hati manusia tidak diketahui kedalamannya ... seluas samudra bahkan lebih... artinya kita tidak bisa menebak apa yang ada dalam hati seseorang... Hanya dia sendiri yang tahu dan Allah SWT tentunya.
Lalu, apakah menolong orang lain dengan harapan mendapat PAHALA dari Allah SWT termasuk orang yang masih mengharapkan imbalan ?... sehingga tidak bisa disebut ALTRUISME  ? ...
Apakah ALTRUISME itu menolong tanpa pamrih termasuk juga tidak pamrih terhadap Pahala dari Allah SWT ? ...  Apakah kita tidak boleh mengharapkan PAHALA dari Allah ketika kita menolong seseorang ? ...
Menurut Saya, Ketika kita menolong orang dan berharap mendapat Pahala dari Allah, itu adalah hal yang wajar, karena segala sesuatu kita lakukan karena Allah dan hanya kepada Allah lah kita berharap pahala. Apakah Allah memberi pahala atau tidak , itu urusan lain, yang penting kita lakukan kebaikan karena Allah semata dan selalu berharap pahala dan ridho kepadaNya ....

Minggu, 08 Juli 2012


Apa itu HIPNOSIS ?


1.    Hipnosis adalah suatu kondisi di mana perhatian menjadi sangat terpusat sehingga tingkat sugestibilitas meningkat sangat tinggi
2.    Hipnosis adalah seni komunikasi untuk mempengaruhi seseorang sehingga mengubah tingkat kesadarannya, yang dicapai dengan cara menurunkan gelombang otak
3.    Hipnosis adalah seni eksplorasi alam bawah sadar
4.    Hipnosis adalah kondisi kesadaran yang meningkat
5.    Hipnosis adalah suatu kondisi pikiran yang dihasilkan oleh sugesti

Mitos dan Pandangan yang salah tentang HIPNOSIS

Ada banyak mitos dan pandangan yang salah mengenai hipnosis. Banyak mitos yang menghubungkan hipnosis dengan kekuatan gaib, mistik, praktik ritual, pengendalian pikiran, makhluk halus, penipuan dan sebagainya. Semua pandangan yang kurang tepat itu berkembang karena minimnya informasi yang tepat mengenai hypnosis. Semua ini diperparah dengan publikasi di media masa, baik itu surat kabar, radio maupun televise yang memberikan informasi tidak tepat. Ditambah lagi, salah satu stasiun televise swasta menyiarkan acara tentang hypnosis. Masyarakat yang tidak mempunyai pemahaman yang benar akan langsung beranggapan bahwa itu adalah hypnosis. Padahal yang ditampilkan di televise itu hanyalah salah satu dari cabang ilmu hypnosis.
Saat bertanya pada peserta seminar, “Bila saya berkata hypnosis, apa hal pertama yang muncul dalam pikiran anda ?”, saya selalu mendapatkan jawaban, “gendam”. Gendam adalah penggunaan “hypnosis” untuk melakukan kejahatan seperti penipuan dan sebagainya. Saya sengaja menggunakan tanda petik dalam menuliskan kata “hypnosis” karena saya secara pribadi kurang setuju bila bentuk kejahatan itu dikatakan menggunakan hypnosis. Menurut beberapa kawan yang ahli di bidang metafisik, gendam adalah suatu kegiatan yang melibatkan unsur nonmanusia. Saya tidak membahas topic gendam dalam buku ini. Yang saya jelaskan adalah hypnosis sebagai suatu ilmu pengetahuan yang didasari oleh penelitian mendalam yang dilakukan di luar negeri.

Beberapa PANDANGAN YANG SALAH mengenai HIPNOSIS adalah :
1.    Hipnosis adalah suatu bentuk penguasaan pikiran
        Pandangan ini tidak benar. Subjek, walaupun telah masuk ke dalam kondisi hypnosis/trance yang dalam, masih tetap sadar dan dapat mengendalikan diri sepenuhnya. Semua bentuk hypnosis adalah self-hipnosis. Bila subjek tidak mengijinkan atau menolak untuk dihipnosis maka hipnotis tidak akan bisa menghipnosis si subjek.
2.    Hipnosis merupakan praktek supranatural
        Hipnosis adalah seni komunikasi antara hipnotis dan subjek hypnosis. Kemampuan komunikasi ini dimanfaatkan untuk membawa subjek masuk ke kondisi alam bawah sadar. Sama sekali tidak ada unsure kekuatan magis atau mistik yang terlibat.
3.    Hipnosis sama dengan tidur
Kondisi trance, bila dilihat dari getaran otak , mirip dengan kondisi tidur. Perbedaan utama antara kondisi tidur dengan kondisi  hypnosis adalah saat tidur kita tidak sadar akan sekeliling kita. Sedangkan pada saat trance, pikiran kita justru sangat sadar dan focus.
4.    Hipnosis dapat digunakan untuk mengubah kepribadian
Hipnosis tidak dapat mengubah kepribadian. Penelitian yang dilakukan para pakar hypnosis menunjukan bahwa hypnosis dapat membantu memulihkan suatu kondisi mental, namun tidak bisa digunakan untuk memprogram pikiran dan mengubah kepribadian subjek.
5.    Hipnosis mengakibatkan lupa ingatan
Justru saat subjek berada dalam kondisi terhipnosis atau trance, subjek mengalami peningkatan kemampuan mengingat yang luar biasa. Kemampuan ini disebut sebagai hypermnesia. Hipnosis dapat digunakan untuk menimbulkan efek amnesia (lupa ingatan). Namun, ini dilakukan dengan tujuan khusus dalam suatu terapi. Hipnosis tidak dapat digunakan untuk membuat orang lupa ingatan secara total.

Jenis HIPNOSIS :

1.    Stage Hipnosis, yaitu jenis hypnosis yang digunakan untuk pertunjukan hiburan.
2.    Clinical hypnosis atau hypnotherapy, adalah aplikasi hypnosis dalam menyembuhkan masalah mental dan fisik (psikosomatis). Aplikasi dalam pengobatan penyakit, antara lain depresi, kecemasan, fobia, stress, penyimpangan perilaku, mual dan muntah, melahirkan, penyakit kulit dan lain-lain.
3.    Anodyne Awareness, adalah aplikasi hypnosis untuk mengurnagi rasa sakit fisik dan kecemasan.
4.    Forensic hypnosis, adalah penggunaan hypnosis sebagai alat bantu dalam melakukan investigasi atau penggalian informasi dari memori.
5.    Methaphysical hypnosis, adalah aplikasi hypnosis dalam meneliti berbagai fenomena metafisik. Jenis hypnosis ini bersifat eksperimental.

Penerapan HIPNOSIS dalam kehidupan sehari-hari :

1      Dalam pendidikan keluarga, misalnya untuk program pembentukan mental anak
2.    Dalam pendidikan sekolah, misalnya untuk menyingkirkan  “mental block” anak trhadap mata pelajaran tertentu
3.    Dalam relasi dan komunikasi, untuk membangun relasi yang baik dan komunikasi yang efektif
4.    Dalam pemasaran dan penjualan, untuk mempengaruhi calon konsumen secara halus, tanpa menipu atau menjebak mereka dll.

Dikutip dari Buku :
Adi W. Gunawan : Hypnosis, The Art of Subconscious Communication, Meraih Sukses dengan Kekuatan Pikiran, 2007

Kamis, 07 Juni 2012

Matematika, IAD dan PSIKOLOGI


Apa yang kalian ketahui tentang MATEMATIKA ?

Matematika berarti “ilmu pengetahuan yang diperoleh dengan bernalar”.
 Matematika adalah ilmu tentang logika mengenai bentuk, susunan, besaran, dan konsep-konsep yang berhubungan satu dengan yang lainnya dengan jumlah yang banyak yang terbagi ke dalam tiga bidang, yaitu aljabar, analisis dan geometri.
Ciri yang sangat penting dalam matematika adalah disiplin berpikir yang didasarkan pada berpikir logis, konsisten, inovatif dan kreatif.
Matematika berfungsi mengembangkan kemampuan menghitung, mengukur, menurunkan dan menggunakan rumus matematika yang diperlukan dalam kehidupan sehari-hari melalui pengukuran dan geometri, aljabar, peluang dan statistik, kalkulus dan trigonometri. Matematika juga berfungsi mengembangkan kemampuan mengkomunikasikan gagasan melalui model matematika yang dapat berupa kalimat matematika dan persamaan matematika, diagram, grafik atau tabel.

Apa yang dimaksud dengan ILMU ALAMIAH DASAR ?

Ilmu Alamiah Dasar (IAD) merupakan salah matu mata kuliah yang termasuk mata kuliah umum (MKU) yakni mata kuliah dengan bobot 2 sks ini wajib diikuti oleh setiap mahasiswa pada semua program studi terutama untuk program studi non exacta dengan maksud mahasiswa dikenalkan pada konsep-konsep dasar alamiah dalam menunjang dan melandasi pengetahuan mahasiswa dalam memahami, mengkaji dan menerapkan pengetahuan lainnya, khususnya pemecahan-pemecahan masalah, teori maupun konsep ilmu yang berkaitan dengan alam.
Materi ilmu alamiah dasar ini tentu saja hanya bersifat dasar, umum dan pengantar yang berkenaan dengan fenomena alam dan daya fikir manusia hingga mampu memperoleh budaya modern yang dapat dimanfaatkan oleh manusia dalam memenuhi keinginan dan kebutuhannya.

Apa keterkaitan antara MATEMATIKA dan ILMU ALAMIAH DASAR dengan PSIKOLOGI ?

Psikologi memiliki keterkaitan dengan matematika . Keterkaitannya ialah untuk menghitung semua data kuantitatif agar lebih akurat . Secara lebih spesifik perhitungan matematika digunakan untuk memperoleh teori – teori yang statistika di dalam pendidikan matematika banyak sekali teori yang dapat dipelajari , tetapi hanya beberapa saja yang berhubungan dengan psikologi misalnya logika , teori – teori statiska , peluang , dan lainnya .
Matematika, Ilmu Alamiah Dasar dan Psikologi, ketiga ilmu tersebut berkaitan, karena sama-sama digunakan dalam masalah manusia. Hanya terdapat perbedaan dalam hal menyelesaikan masalah. Psikologi digunakan untuk menangani masalah perilaku manusia untuk kehidupan sehari-hari. Sedangkan matematika digunakan untuk menangani masalah yang berhubungan dengan angka-angka. Begitupula dengan IAD menangani tentang konsep-konsep dasar dan ilmu pengetahuan alam dan teknologi.



Daftar Pustaka :

Kamis, 12 April 2012

MODEL BELAJAR MENGAJAR


MODEL  BELAJAR  MENGAJAR

INQUIRY CYCLE dari Kath Murdoch memperkenalkan Model Belajar Mengajar dengan 6 tahapan proses, sbb :

1.       TUNING-IN
Pada tahapan pertama ini guru mengajukan pertanyaan2 secara umum tentang materi yang akan dibahas. Maksud dari pertanyaan tersebut adalah untuk membangkitkan minat dan rasa keingintahuan/ketertarikan murid-murid.

2.       FINDING-OUT
Dengan rasa ketertarikan dan keingintahuan murid, maka mereka akan mencari lebih banyak lagi informasi, dimana mereka bisa mendapatkannya dari internet, perpustakaan, majalah, Koran dll.

3.       SORTING-OUT
Data dan informasi yang telah didapat kemudian disortir atau dipilih-pilih  mana yang perlu atau tidak.

4.       GOING FURTHER
Tahapan ke-4 ini adalah mengerjakan soal-soal yang lebih rumit, masalah yang lebih kompleks

5.        CONCLUSION and REFLECTION
Setelah melalui keempat proses sebelumnya, murid mengintrospeksi diri sendiri sampai dimana pemahaman terhadap materi yang telah diberikan dan kemudian membuat kesimpulan.

6.       ACTION
Dengan bertambahnya pengetahuan dari materi yang telah dibahas, murid diharapkan dapat menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. 

Dengan diterapkannya INQUIRY CYCLE di dalam kelas, diharapkan murid lebih dapat memahami, bukan hanya menghafal, dan juga murid lebih aktif dalam belajar.

Rabu, 11 April 2012

GALAU ... Masalah Kejiwaan Remaja Saat Ini


GALAU… Masalah Kejiwaan Remaja saat ini.

Kata-kata GALAU sekarang tidak asing didengar di kalangan anak-anak, remaja bahkan orang dewasa pun tidak mau kalah dengan remaja… ikut-ikutan galau supaya tampak terlihat masih muda. 

Kenapa kita bisa galau ? ..
 Apa sih penyebabnya ? …
Bagaimana supaya tidak galau yang berkepanjangan ? .. 

Galau itu identic dengan resah, punya masalah, sedih, tidak tenang, dll. Penyebab galau umumnya dikalangan remaja adalah konflik dengan orang tua, bertengkar dengan pacar atau teman, tidak mendapatkan sesuatu yang diharapkan.. dll.  Keadaan jiwa yang sedang galau tidak dapat ditolak karena manusia memiliki perasaan, hati dan emosi. Hanya saja tiap remaja berbeda beda dalam mengalami galau, berapa lama dan berapa parahnya galau itu hinggap di hati seseorang.

Ada beberapa cara supaya kita tidak terlalu lama tenggelam dalam kegalauan:

Pertama, terima kenyataan bahwa hidup itu kadang tidak enak, ada susahnya dan sakitnya, untuk seusia remaja mungkin masih belum bijaksana dalam menerima kenyataan pahit, tapi dengan mengalaminya maka akan terjadi proses pendewasaan diri  bagi remaja.

Kedua, nikmati saja kesedihan yang dialami dengan caranya masing-masing asalkan tidak negative, misalnya mendengarkan music, nonton film, kamping, berpikir dan merenung sambil introspeksi diri, dan yang paling utama selalu berdoa kepada Allah mohon petunjuk dan mencurahkan segala keresahan jiwa yang dialami.

Ketiga, bila perlu bicaralah kepada seseorang yang dapat dipercaya untuk meringankan beban. Kadang-kadang hanya dengan didengarkan oleh orang lain, beban akan terasa ringan.

Ke-empat, jangan berlama-lama terkurung dalam kesendirian, pada saat hati sudah merasa lebih baik, bergaulah dengan teman-teman, melakukan kegiatan yang positif.

Kelima, sayangi dirimu sendiri , manjakan dirimu sendiri dengan menjaga kesehatan, karena di dalam tubuh yang sehat pasti ada jiwa yang sehat pula. Raih masa depan dengan semangat baru.